Selasa, 09 Juni 2015

RESEP ISTIMEWA SAMBAL BEBEK GORENG MENTAH

Tahapan dan Langkah-langkah membuat resep sambal bebek goreng Mentah

Cetar Pedia - Sebenarnya tidak sulit membuat sambal mentah ini karena bahan-bahannya juga sangat mudah didapatkan yaitu cabe rawit merah yang gendut, bawang putih, garam dan minyak goreng panas dan lebih enak lagi bila habis dibuat menggoreng bebek.


Bagi Anda yang penasaran dan ingin mencoba pedasnya sambal mentah ini , berikut Ini sajikan untuk menemani santap siang maupun santap malam. Variasinya dapat disesuaikan dengan selera bisa dengan bebek goreng, ayam goreng .

RESEP ISTIMEWA SAMBAL BEBEK GORENG MENTAH

Bahan-bahan sambal mentah pedas:


•    garam secukupnya
•    minyak panas secukupnya
•    10 buah cabe rawit merah yang gendut-gendut
•    3 siung bawang putih

Cara membuat sambal mentah pedas


1.    Ambil bahan-bahan 10 buah cabe merah gendut, 3 siung bawang putih dan di blender sampai setengah halus dan jangan sampai terlalu halus.

2.    Kemudian pindahkan hasil blenderan setengah halus tersebut kedalam ulekan, tambahkan garam secukupnya dan diulek sampai halus.

3.    Setelah halus tuangkan minyak goreng panas dan agar lebih gurih gunakan minyak panas yang habis dipakai untuk menggoreng bebek, ayam atau ikan.

4.    Aduk hingga minyak merata.

5.    Siap dihidangkan bersama keluarga anda.



Demikianlah cara membuat sambal mentah untuk bebek goreng yang nikmat dan lezat.Kalau anda sudah memahami bahan/bumbu serta langkah membuatnya silahkan segera dipraktekan.Bagi anda yang mempunyai masalah perut sebaiknya berhati-hati dalam mengkonsumsi sambal.Terima kasih

Sumber : iniresepnya.com

Artikel Terkait

This Is The Newest Post


EmoticonEmoticon